5 Amalan Agar Cepat Kaya Raya

5 Amalan Agar Cepat Kaya Raya

5 Amalan Agar Cepat Kaya Raya, Setiap orang pastinya ingin kaya raya, dan itu sudah menjadi hal yang normal, sebab kekayaan dapat memberikan kita banyak hal yang kita mau. Untuk memperoleh kekayaan, tentu saja kita harus kerja keras, berusaha dan yang terpenting adalah berdoa serta beramal saleh kepada Allah SWT.

Berikut ini adalah lima amalan untuk cepat kaya raya

Dilansir Urbanjabar dari Pikiran Rakyat Bekasi dengan judul “5 Amalan Agar Cepat Kaya Raya, Selain Usaha Amalkan Hal Ini Setiap Hari secara Istiqomah.” Amalan yang dilakukan harus dalam keadaan yang istiqomah dan berkesinambung dan tentunya disertai dengan usaha dan kerja keras.

1. Salat Qobliyah dan Ba’diyah

Salat Qobliyah dan Ba’diyah merupakan salat sunnah yang paling sempurna dari salat-salat sunnah lainnya. Pasalnya kedua salat salat ini dilakukan sebelum atau sesudah salat wajib yang berjumlah 5 waktu. Adapun keutamaan bagi orang yang melakukan salat ini yang salah satunya adalah pelancar rezeki.

2. Baca Surat Ar-Rahman

Surat Ar-Rahman adalah surat yang di dalamnya menjelaskan tentang bagaimana beragamnya nikmat nikmat yang diberikan Allah SWT, baik itu kenikmatan yang telah diberikan maupun kenikmatan yang akan diberikan saat menjalankan hidup di dunia. 

Dengan membaca dan memahami kandungan yang terdapat di dalam Surat Ar-Rahman, niscaya kita akan menjadi lebih menyadari dan mensyukuri kenikmatan yang telah Allah SWT berikan, sehingga akan membuka pintu rezeki selebar lebarnya.

3. Baca Surat Al-Waqi’ah

Surat Al-Waqi’ah adalah surat yang memiliki banyak keutamaan bagi orang yang gemar mengamalkannya. Surat Al-Waqi’ah juga merupakan surat yang banyak diamalkan oleh para ulama di seluruh negeri.

4. Baca Surat Yasin

Yasin adalah surat yang mengandung banyak keberkahan bagi umat muslim, yang juga menjadi solusi bagi berbagai permasalahan yang kerap dihadapi oleh manusia. Adapun banyak manfaat jika mengamalkan Surat Yasin, yang diantaranya mendapatkan jodoh bagi yang masih sendiri, termasuk dalam hal rezeki untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

5. Puasa Daud

Puasa Daud adalah puasa yang tergolong ke dalam puasa sunnah, dan puasa Daud dianggap sebagai  puasa sunnah terbaik yang ada di dalam Islam.

Dari ‘Abdullah bin ‘Amr bin Al ‘Ash, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengatakan padanya: “Sebaik-baiknya shalat di sisi Allah adalah shalatnya Nabi Daud ‘alaihis salam. Dan sebaik-baiknya puasa di sisi Allah adalah puasa Daud. Nabi Daud dahulu tidur di pertengahan malam dan beliau shalat di sepertiga malamnya dan tidur lagi di seperenamnya. Adapun puasa Daud yakin puasa sehari dan tidak berpuasa di hari berikutnya. (HR. Bukhari).

Inilah 5 amalan agar cepat kaya yang dapat saudara amalkan yang tentunya harus disertai dengan usaha dan kerja keras, sebab doa tanpa adanya usaha tidak akan memberikan perubahan dalam hidup, begitu juga jika kerja keras tanpa adanya doa akan membuat kita menjadi sulit untuk memperoleh kesuksesan dan keberhasilan di dalam hidup.

Sudah Kerja, Butuh Penghasilan Tambahan? Ikuti Cara Ini

Sudah Kerja, Butuh Penghasilan Tambahan? Ikuti Cara Ini

Sudah Kerja, Butuh Penghasilan Tambahan? Ikuti Cara Ini, Kebutuhan yang terus meningkat tentu akan menuntut kita untuk mampu memperoleh penghasilan yang lebih banyak dari tahun sebelumnya. Sudah memiliki pekerjaan namun gaji Cuma cukup untuk memenuhi kebutuhan tentu mempersulit kita untuk dapat menikmati hidup.

Memiliki status sebagai seorang karyawan pastinya akan menyita cukup banyak waktu saudara setiap harinya sehingga untuk mencari pekerjaan tambahan mungkin akan teramat sulit, namun bukan berarti saudara tidak memiliki peluang untuk memperoleh penghasilan tambahan.

Tips Mencari Penghasilan Tambahan

Agar status saudara sebagai seorang karyawan tidak terganggu saat mencari sumber penghasilan lainnya, berikut ini kami akan berbagi beberapa tips mencari penghasilan tambahan. Seperti apa tipsnya.? Simak penjelasan berikut.

Lakukan di Luar Jam Kerja

Sebagai seorang karyawan pastinya saudara terikat dengan jam kerja, sehingga jika saudara ingin memperoleh pekerjaan tambahan, tentu saudara harus melakukannya di luar jam kerja, agar pekerjaan utama saudara tidak menjadi terganggu, sehingga saudara tetap bisa bertanggung jawab dengan pekerjaan saudara saat ini.

Siap Capek

Menjalankan dua profesi dalam satu waktu tentu akan cukup melelahkan, maka dari itu bagi saudara yang mungkin memiliki rencana ingin mencari pekerjaan tambahan maka saudara harus pastikan bahwa saudara sudah siap untuk capek. 

Saudara harus menyiapkan fisik agar tahan capek, dan saudara juga pastinya harus rela mengurangi waktu istirahat.  Komitmen juga perlu saudara dipegang teguh. Demi hidup yang lebih sejahtera, saudara harus rela capek melakukan lebih dari satu pekerjaan.

Manfaatkan Internet

Apabila saudara ahli dalam menggunakan internet, saudara bisa memanfaatkan kemampuan tersebut untuk mencari pekerjaan tambahan. Pekerjaan melalui via online umumnya dapat dilakukan kapan dan di mana saja sehingga saudara bisa mengatur waktu lebih efektif.

Berbisnis dengan Orang Lain

Apabila saudara memiliki rencana ingin menjalankan sebuah bisnis namun status sebagai seorang karyawan tidak akan memungkinkan saudara untuk fokus pada bidang tersebut, maka saudara bisa meminta bantuan kepada rekan, keluarga, sahabat atau orang terdekat lainnya untuk menjalankan bisnis bersama, sehingga ketika saudara sedang disibukkan dengan pekerjaan utama, masih ada orang yang mampu menghandle dan mengerjakan tugas pada bisnis yang saudara jalankan.

Ide Usaha Untuk Memperoleh Penghasilan Tambahan

Ingin mencari pekerjaan tambahan namun saudara masih bingung dengan ide usaha apa yang dapat saudara jalankan.? Berikut ini kami punya beberapa ide usaha yang dapat saudara jalankan tanpa mengganggu status saudara sebagai seorang karyawan.

Menjadi Dropship atau Reseller

Jualan online saat ini sedang marak-maraknya. Makin naik daun sejak sistem dropship dan reseller banyak diterapkan. Saudara bisa menjadi dropshipper dengan menjual berbagai barang milik supplier tanpa harus memiliki stok. Saudara hanya perlu memanfaatkan platform online untuk berjualan. 

Saudara tinggal menaikkan harga dari supplier, dan nilai itulah yang akan menjadi keuntungan. Saudara juga bisa menjadi reseller. Sistem ini menuntut Saudara harus memiliki stok produk. Dengan kata lain, Saudara harus membeli barang terlebih dahulu.  

Menjadi Broker Properti atau Kendaraan Bermotor

Broker adalah istilah keren dari makelar. Tugas broker adalah menghubungkan antara penjual dan pembeli. Setiap kali ada transaksi yang berhasil, biasanya Saudara akan mendapatkan komisi.  Hasilnya memang tidak pasti. Tetapi jika Saudara tekun melakukannya, komisi yang bisa Saudara dapatkan lumayan.

Menjadi broker menuntut Saudara pandai berkomunikasi dan luwes melakukan pendekatan ke orang lain. Saudara juga harus punya link yang luas. Pekerjaan ini tidak terlalu menyita waktu, bisa Saudara lakukan sepulang jam kantor.

Peluang Usaha Ini Bisa Hasilkan Duit Saat PPKM Darurat

Peluang Usaha Ini Bisa Hasilkan Duit Saat PPKM Darurat, Keadaan makin sulit karena adanya covid 19 yang ditambah lagi adanya penerapan PPKM darurat. Namun sebenarnya hal tersebut tidak boleh membuat kita patah semangat. Dalam situasi sulit seperti sekarang ini menuntut kita untuk benar benar mampu menciptakan dan menemukan cela usaha yang menguntungkan.

Peluang Usaha di Tengah PPKM

Meskipun dunia sedang diguncang oleh krisis yang disebabkan oleh covid, bukan berarti kita tidak dapat memperoleh penghasilan selama pandemi. Ada banyak peluang yang sebenarnya hadir di hadapan kita yang hanya saja sebagian dari kita tidak menyadari akan hal tersebut. bagi saudara yang ingin memperoleh penghasilan di saat PPKM berlangsung, mungkin beberapa ide usaha berikut bisa menjadi pilihan saudara.

1. Menjual jamu atau minuman herbal melalui media sosial

Sejak masuknya covid ke indonesia memengaruhi pola hidup masyarakat. Saat ini masyarakat lebih memperhatikan kesehatan mereka dibandingkan sebelum covid. Berbagai cara dilakukan masyarakat sebagai upaya menjaga kesehatannya, salah satunya adalah dengan minum jamu dan berbagai minuman herbal lainnya. 

Hal ini bisa menjadi peluang bagi saudara yang ingin memperoleh penghasilan selama pandemi. Saudara bisa jalankan usaha sebagai penjual jamu atau minuman herbal. Untuk proses pemasaran di tengah pandemi, tentu saudara harus menggunakan platform digital, sebab aktivitas di luar rumah atau tempat publik telah dibatasi.

2. Jual stok foto di situs penyedia gambar berbayar

Apabila saudara memiliki keahlian dibidang fotografer, saudara juga bisa memperoleh penghasilan dari keahlian tersebut. Saat ini ada banyak perusahaan digital yang siap membeli gambar atau foto dengan harga yang cukup tinggi yang berdasarkan kualitas dari hasil foto yang saudara dapatkan. Foto yang tadinya saudara jual biasanya akan ditawarkan kembali kepada blogger atau pemilik website yang membutuhkan foto yang sesuai dengan tema yang saudara ambil.

3. Menjadi penulis lepas

Di era digital seperti saat ini, jasa penulis merupakan jasa yang paling dibutuhkan dalam upaya meningkatkan pemasaran melalui digital. semua perusahaan yang memasarkan produk melalui online pasti membutuhkan jasa penulis untuk menerbitkan konten setiap harinya.

Apabila saudara memiliki keahlian dibidang ini, saudara bisa menawarkan jasa ke beberapa perusahaan yang terjun ke dunia digital marketing, atau bisa juga dengan mencari job penulis online yang tersedia di internet.  

4. Menjadi penerjemah

Penerjemah atau translator banyak dibutuhkan oleh beberapa perusahaan. Bermodal kemampuan bahasa asing, saudara sudah dapat memperoleh penghasilan. Biasanya pekerjaan ini banyak dicari untuk menerjemahkan dokumen-dokumen penting, makalah, jurnal, dan beberapa dokumen literatur lainnya.

5. Menjual barang bekas secara online

Apabila saudara memiliki banyak barang bekas, sebaiknya jual saja daripada tidak terpakai dan rusak begitu saja. Menjual barang bekas selama masa krisis seperti saat ini tentu akan menguntungkan, sebab masyarakat saat ini lebih memilih untuk membeli barang dengan harga yang murah sebagai upaya menghemat pengeluaran pada masa sulit seperti sekarang ini.

6. Membuka bimbingan belajar secara online

Apabila saudara memiliki penguasaan pada mata pelajaran tertentu, saudara bisa memanfaatkannya untuk membuka usaha kursus online yang dapat menjadi sumber penghasilan selama pandemi. Saudara bisa menawarkan jasa kursus online pada anak anak yang saat ini sedang libur sekolah karena pandemi. Menjadi guru kursus online tentu tidak akan mengecewakan, sebab para orang tua pastinya berani membayar mahal demi pendidikan anak anaknya, namun meskipun demikian bukan berarti saudara boleh memberikan tarif yang mahal sebab jika demikian, saudara akan kalah saing dengan orang lain yang menjalankan profesi yang serupa.

Cara Menghasilkan Uang Tambahan di Tahun 2022

Cara Menghasilkan Uang Tambahan di Tahun 2022

Cara Menghasilkan Uang Tambahan di Tahun 2022, Sebentar lagi kita akan meninggalkan tahun 2021 dan akan memasuki tahun baru 2022. Apakah saudara sudah memiliki persiapan dalam meningkatkan kualitas hidup di tahun baru nanti.? Namun sepertinya di tahun 2022 kita masih berada di situasi yang sama yang di mana dampak pandemi masih terasa dalam sektor ekonomi. Namun meskipun demikian, bukan berarti saudara tidak dapat meningkatkan penghasilan atau memperoleh uang tambahan di tahun 2022 nanti. 

Cara Menghasilkan Uang Tambahan di Tahun 2022

Sejak pandemi covid 19, membuat pola hidup masyarakat menjadi berubah, yang sebelumnya gemar pergi belanja ke pasar namun kini lebih cenderung menggunakan media online saja untuk memperoleh suatu barang atau produk yang mereka butuhkan. Hal tersebut menjelaskan bahwa jika kita ingin memperoleh penghasilan tambahan pada masa pandemi, tentu kita harus mengikuti pola dan gaya hidup masyarakat, yaitu lebih cenderung mengacu pada dunia online. Berikut ini kami memiliki tips dan cara memperoleh penghasilan tambahan secara online.  

1. Menjadi Affiliate Marketer

Affiliate marketing adalah strategi yang populer untuk menghasilkan uang secara online. Caranya dengan mempromosikan produk pihak ketiga melalui online baik menggunakan website, marketplace, media sosial dan lain sebagainya. Dalam hal ini, saudara dapat memperoleh keuntungan dari seberapa banyak produk yang saudara jual. 

Untuk menjadi seorang Affiliate Marketer, saudara bisa bergabung dengan beberapa komunitas terkait, dan bahkan beberapa marketplace juga sudah memiliki Affiliate Marketer yang diperuntukkan bagi kalangan yang ingin memperoleh penghasilan secara online.

2. Menjual produk informasi

Salah satu strategi populer yang saat ini banyak dilakukan oleh sebagian orang untuk memperoleh penghasilan secara online adalah dengan cara menjual informasi produk bisa melalui rekaman, e-book, video dan lain lain.

Apabila saudara merasa memiliki suatu keahlian dalam suatu bidang seperti bermain musik, bahasa asing hingga skill coding. Saudara bisa membuat rekaman dalam bentuk video tutorial yang nantinya dapat saudara jual kepada orang orang yang membutuhkannya. 

3. Flip Retail Products

Jika saudara memiliki hobi berbelanja, saudara bisa menjalankan usaha ini. Pada dasarnya flip retail products adalah selisih harga yang saudara peroleh dengan membeli produk lebih murah dan menjualnya dengan lebih mahal.

4. Investasi Saham

Menjadi seorang investor saham merupakan cara yang tepat untuk mendapatkan penghasilan tambahan di tahun 2022 nanti. Investasi saham merupakan investasi yang berjangka panjang, maka dari itu, pastikan jika saudara tidak ingin menuai hasil investasi dalam waktu yang singkat. 

5. Menyediakan Ruang untuk Iklan

Menjalani profesi sebagai seorang blogger maupun vlogger memiliki potensi akan memperoleh kontrak periklanan dari berbagai perusahaan. Dalam hal ini, setidaknya saudara harus memiliki website atau chanel yang memiliki banyak followers, agar pihak perusahaan tertarik ingin menggunakan jasa saudara. Apabila saudara tidak ingin repot, saudara bisa bergabung dengan google adsense atau semacamnya, yang akan menggunakan website atau chanel saudara sebagai tempat untuk menempatkan iklan dari para pengiklan yang menggunakan jasa google adsense.

Itulah beberapa ide usaha yang dapat saudara jalankan di tahun 2022 nanti yang bisa menjadi sumber penghasilan saudara. Semoga apa yang telah kami jelaskan di atas dapat bermanfaat bagi saudara semua.

Cara Membuat Anak Hidup Sederhana Tanpa Harus Prihatin

Cara Membuat Anak Hidup Sederhana Tanpa Harus Prihatin

Cara Membuat Anak Hidup Sederhana Tanpa Harus Prihatin, Sebagai orang tua tentu menginginkan segala sesuatu yang terbaik untuk anak anaknya. Berbagai hal perlu diajarkan sejak dini agar kelak anak anak dapat tumbuh menjadi orang yang pintar dan cerdas dalam menjalani kehidupan pada masa dewasa.

Cara Membuat Anak Hidup Sederhana

Mengajarkan anak tentang sebuah kesederhanaan akan sangat membantu anak untuk tumbuh menjadi sosok orang yang lebih menghargai setiap uang yang mereka miliki. Namun meskipun demikian, mengajarkan anak tentang sebuah kesederhanaan tidaklah harus prihatin, maka dari itu, kami akan berbagi beberapa tips untuk saudara terkait cara membuat anak hidup sederhana tanpa harus prihatin

1. Ajari dengan Memberi Contoh

Cara terbaik untuk mendidik anak adalah dengan cara memberikannya penjelasan yang disertai dengan contoh, sebab sebagian besar dari hal yang dilakukan oleh seorang anak berasal dari apa yang mereka lihat, maka dari itu, saudara bisa memberikan contoh cara hidup yang sederhana, misalnya tentang mengapa saudara lebih memilih obat generik yang lebih murah dibandingkan dengan obat bermerek yang memiliki fungsi sama.

2. Beri Mereka Uang Mainan

Memberikan anak uang palsu sebagai mainan merupakan salah satu cara terbaik untuk melatih anak sebelum mereka memegang uang yang sebenarnya Buatlah semacam role play atau tugas sederhana yang bisa mereka kerjakan.

Jika mereka berhasil melakukan tantangan pada permainan tersebut, maka uang mainan yang mereka miliki dapat ditukarkan dengan snack atau mainan kesukaan mereka. dalam hal ini, saudara dapat mengajarkan mereka tentang siklus uang, bahwa untuk mendapatkan segala sesuatu yang mereka inginkan harus ada usaha dan kerja.

3. Hindari untuk Selalu Memberikan Apa yang Mereka Inginkan

Cobalah untuk sesekali berkata tidak terhadap permintaan mereka yang meskipun saudara merasa mampu untuk membelinya. Katakan kepada mereka bahwa segala sesuatu yang kita inginkan tidak selamanya dapat diperoleh secara instan dan saat itu juga. Ada masanya di mana mereka harus menunda  dan menunggu waktu yang tepat. Dalam hal ini, saudara bisa mengajarkan kepada mereka untuk menabung terlebih dahulu jika memang menginginkan sesuatu.

4. Perlakukan Mereka dengan Adil

Jika saudara akan memberikan uang atau hadiah untuk mereka, mintalah kepada mereka untuk menyelesaikan suatu tugas. Memang hal ini terdengar sepele, namun dampaknya akan sangat bermanfaat bagi kehidupan anak anak saudara pada masa yang akan datang. 

5. Berikan Pujian dan Cinta

Apabila anak saudara telah berhasil menghemat uang jajannya, maka jangan lupa untuk memberikan mereka pujian dan buat mereka merasa senang agar nantinya mereka dapat lebih bersemangat untuk hidup sederhana dan hemat.

6. Jangan Gengsi Berbelanja Barang Bekas

Sesekali ajaklah mereka pergi ke pasar loak, dan biarkan mereka melihat bahwa ada banyak barang bekas layak pakai dan berkualitas tinggi yang tersedia dengan harga super murah. Mengajarkan hidup sederhana memang harus dimulai dari diri sendiri. Berikan mereka contoh nyata bagaimana saudara menghemat sejumlah pengeluaran dan menabung untuk hal-hal yang saudara inginkan.

7. Buat dan Tempelkan Anggaran Rumah Tangga

Jika saudara memiliki kebiasaan untuk membuat catatan anggaran rumah tangga, maka mulai sekarang buatlah catatan yang dapat dilihat oleh anak saudara. Dengan mengetahui keperluan rumah tangga secara detail yang cukup besar, pastinya mereka akan berpikir kembali dikala mereka menginginkan sesuatu secara berlebihan.

Itulah beberapa cara mengajar dan mendidik anak agar hidup secara sederhana tanpa harus prihatin. Semoga tips yang telah kami berikan dapat bermanfaat.

5 Cara Mengatur Keuangan bagi Anak Kuliah

5 Cara Mengatur Keuangan bagi Anak Kuliah

5 Cara Mengatur Keuangan bagi Anak Kuliah, Meskipun belum bekerja dan selalu mendapat uang jajan dari orang tua, bukan berarti sebagai anak kuliah atau pelajar tidak perlu mengatur keuangan. Mengatur keuangan sangat penting untuk semua orang, tidak terkecuali untuk anak yang masih sekolah.

Selain dapat memupuk diri untuk menjadi orang yang memiliki kepribadian yang hemat dan teliti dalam keuangan, mengatur keuangan juga dapat menjadi salah satu cara meringankan beban orang tua. Bayangkan bagaimana jika orang tua sedang berada pada masa yang sulit yang di mana pemasukan lebih rendah dibandingkan dengan kebutuhan, tentu akan berdampak juga pada kuliah saudara kedepannya. 

Maka dari itu, sangat penting untuk saudara dalam mengatur uang dengan baik, agar uang dapat bertahan untuk jangka waktu yang lama, dan mungkin juga uang yang saudara miliki dapat disisihkan sebagai tabungan yang nantinya dapat saudara gunakan dikala membutuhkannya.

 5 Cara Mengatur Keuangan bagi Anak Kuliah

Saat berada pada masa remaja, mengatur keuangan mungkin bukanlah hal yang mudah, namun jika saudara bertekad mungkin hal tersebut bisa berbalik menjadi mudah. Agar mengatur keuangan menjadi hal yang memudahkan, berikut ini kami punya beberapa tipsnya.

1 Menabung

Menabung adalah salah satu cara sederhana untuk mengatur sistem keuangan yang baik. Memiliki kebiasaan dengan menabung tentu akan membuat kita lebih mudah menata dan mengatur rencana untuk kedepannya.

Saudara dapat menyisihkan uang belanja yang diberikan oleh orang tua maupun sanak saudara. Tidak perlu dalam jumlah yang banyak, asalkan rutin, pasti lama kelamaan tabungan saudara akan menjadi banyak. 

Jika saudara ingin menabung berjangka pendek, maka saudara bisa menggunakan celengan atau semacamnya yang sewaktu waktu saudara bisa mengambilnya, namun jika saudara berencana ingin menabung untuk jangka panjang dengan angka atau nominal yang besar, saudara bisa berinvestasi, baik berinvestasi emas, saham dan lain lain.

2 Tentukan Berbagai Sumber Pemasukan

Sebagai orang tua, saudara pastinya akan mendapatkan suport yang penuh terkait biaya kuliah dan jajan selama mengikuti kuliah. Manfaatkan sumber pemasukan tersebut sebagai modal untuk menabung. Saudara juga bisa mencari pekerjaan yang dapat saudara lakukan tanpa mengganggu aktivitas kuliah saudara. 

Uang nantinya saudara peroleh dari kerja bisa saudara manfaatkan untuk meringankan beban orang tua maupun sebagai modal usaha di kemudian hari setelah saudara menyelesaikan pendidikan. Ada banyak pekerjaan yang dapat dilakukan oleh anak kuliah di zaman sekarang ini misalnya menjadi freelance, asisten dosen dan lain lain.

3 Tentukan Berbagai Jenis Pengeluaran

Catat siklus pengeluaran dan pemasukan saudara sebagai upaya untuk memonitori sistem keuangan. Dengan adanya catatan, saudara dapat mengetahui ke mana dan dari mana uang yang saudara miliki. Dalam hal ini, saudara juga akan mudah mengatur sistem keuangan dengan baik, misalnya mengurangi pengeluaran yang tidak penting.

4 Buatlah Rencana Anggaran Keuangan

Ketika saudara memperoleh uang yang diberikan oleh orang tua baik secara harian maupun secara bulanan, saudara dapat mengatur rencana ke mana uang tersebut akan digunakan. Pastikan bahwa saudara mengatur rencana yang bermanfaat dan bukan rencana yang dapat menghabiskan uang dengan percuma seperti misalnya untuk berfoya foya, main game dan lain lain/

Jika rencana anggaran keuangan sudah dirancang dengan baik, patuhilah anggaran tersebut sedemikian rupa karena jika tidak, anggaran keuangan itu hanya sekadar rencana dan tidak terealisasi. Jadikan rencana anggaran keuangan ini sebagai pedoman dalam pelaksanaan penggunaan uang sehari-hari konsekuen dan disiplin.

5 Buatlah Pos Dana Cadangan

Apa bedanya tabungan dengan dana cadangan.? Perbedaan dari kedua hal tersebut yaitu terletak pada tujuannya. Tabungan lebih cenderung ke suatu hal yang ingin saudara capai, misalnya mengumpulkan modal untuk usaha, membeli laptop untuk kuliah, dan lain sebagainya. sementara pos dana cadangan berfungsi sebagai dana yang dapat saudara gunakan ketika dalam situasi yang mendesak.

Itulah beberapa cara mengatur sistem keuangan bagi anak kuliah. Semoga tips tersebut dapat bermanfaat untuk saudara.

Strategi Bisnis Saat PPKM, Wajib Tahu Soal Keuangan!

Strategi Bisnis Saat PPKM, Wajib Tahu Soal Keuangan!

Strategi Bisnis Saat PPKM, Wajib Tahu Soal Keuangan! Pemerintah terpaksa memperpanjangkan masa PPKM dalam upaya menekan penularan covid 19 yang terus meluas dari hari ke hari. Hal ini tentu akan berdampak pada operasional bisnis bagi banyak perusahaan.

Mungkin sebelumnya saudara sudah membuat berbagai rencana dalam upaya peningkatan perusahaan, namun karena adanya PPKM yang diperpanjang membuat usaha menjadi tidak dapat berjalan sesuai dengan rencana.

Strategi Bisnis Saat PPKM

Sebagai pemilik usaha, tentu saudara harus mampu beradaptasi dengan situasi yang sedang berjalan, agar usaha dapat bertahan di dalam masa sulit seperti saat PPKM. Namun yang menjadi pertanyaan dalam hal ini hal penting apa yang perlu saudara persiapkan sebagai pemilik bisnis.? Salah satunya adalah soal keuangan dalam bisnis. 

Mengatur keuangan dan strategi dalam berbisnis di tengah pandemi sebenarnya bukanlah hal yang sulit, asalkan saudara tau bagaimana mengoptimalkan bisnis yang meskipun PPKM terus diperlakukan. Untuk memberi solusi akan hal tersebut, kami punya beberapa tips strategi bisnis saat PPKM yang akan kami bahas sebagai berikut.

1. Kesehatan harus selalu jadi prioritas

Dalam upaya mengoptimalkan usaha selama pandemi ini, saudara dapat memulainya dengan memprioritaskan saudara selaku pemilik beserta dengan karyawan atau pekerja yang ikut serta dalam menjalankan bisnis saudara.

Dalam hal ini, saudara bisa memfasilitasi karyawan dengan berbagai macam peralatan kesehatan seperti rajin cuci tangan atau pakai hand sanitizer, jaga jarak, dan paling penting pastikan setiap karyawan sudah divaksinasi. Apabila saudara telah berhasil mengutamakan kesehatan saudara beserta dengan karyawan saudara, tentu para pelanggan akan merasa percaya diri untuk berkunjung ke tempat saudara.

2. Atur budget usaha

Dalam suatu dan kondisi apapun, penting halnya bagi pemilik bisnis untuk membuat pembukuan usaha. dalam pembukuan usaha, saudara dapat mencatat berbagai hal terkait dengan sistem keuangan bisnis, sehingga saudara dapat memonitori laporan keuangan baik pemasukan, pengeluaran kerugian maupun keuntungan dalam menjalankan usaha tersebut.

Dengan begitu saudara akan sangat mudah menyadari jika ada suatu hal yang akan membuat usaha saudara jatuh bangkrut, sehingga saudara mampu mempersiapkan berbagai hal untuk menghadapi dan menghindari hal tersebut.

3. Buat promosi bagi para pelanggan

Tidak dapat dipungkiri bahwa sejak pandemi, masyarakat lebih berhati hati mengeluarkan uang, sehingga aktivitas atau cara belanja masyarakat berubah drastis. Harga yang mudah merupakan suatu hal yang diprioritaskan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan mereka.

Tidak heran jika selama pandemi, perusahaan yang kerap kali mengadakan diskon atau potongan harga terkait barang yang mereka jual, lebih banyak diminati oleh banyak orang. Maka dari itu, anda bisa menggunakan strategi ini untuk mempertahankan bisnis selama pandemi.

4. Memaksimalkan Pemasaran Online

Sejak masuknya covid 19 ke indonesia, masyarakat cenderung khawatir jika melakukan kontak langsung dengan banyak orang saat beraktivitas di luar rumah. Sehingga sebagian banyak orang lebih memilih untuk belanja secara online dibandingkan secara langsung dengan pergi ke mall atau ke pasar. Maka dari itu lah, saat ini saudara penting untuk melakukan pemasaran bisnis melalui online.

Hal ini sebenarnya tidak hanya berlaku selama pandemi, sebab saat ini kita sedang berada di era digital yang di mana berbagai hal yang menyangkut jual beli sudah lebih cenderung mengarah ke digital atau online.

Itulah beberapa strategi yang dapat saudara terapkan terhadap bisnis yang saudara jalankan agar mampu bertahan selama pandemi atau PPKM berlangsung.

Kisah Inspiratif Dari Jack Ma dalam Meraih Kesuksesan

Kisah Inspiratif Dari Jack Ma dalam Meraih Kesuksesan

Kisah Inspiratif dari Jack Ma dalam Meraih Kesuksesan, Tidak jarang, banyak orang yang terkadang menyesali keadaan dan menyesal karena telah terlahir di tengah keluarga yang berantakan, terlahir dengan tubuh yang cacat dan bahkan ada pula yang terkadang merasa menyesal telah dilahirkan di tengah keluarga miskin. Di mana kondisi tersebut semuanya dianggap dapat menghambat keberhasilan pada masa yang akan datang. Sehingga ketika mereka mendapati suatu kegagalan maka mereka akan mudah menyerah dengan impian mereka dan terus menyalahkan latar belakang dari keluarga mereka.

Kisah Inspiratif dari Jack Ma

Padahal kesuksesan sebenarnya tidak sama sekali menyangkut hal tersebut. yang membuat kita dapat meraih kesuksesan tentu dikarenakan niat dan usaha dalam berusaha. Apabila saudara termasuk dengan orang yang selalu menyalahkan latar belakang keluarga yang tidak mampu memfasilitasi saudara, sepertinya saudara perlu mendengar kisah inspiratif dari Jack Ma sang pendiri Alibaba

1. Asal usul Jack Ma

Sebenarnya Jack Ma ini memiliki nama asli Ma Yun, namun karena sahabatnya sulit menyebut dan memanggilnya dengan sebutan Ma Yun, jadi mereka memanggilnya dengan sebutan “Jack” atau Jack Ma. Jack Ma adalah pria yang bertanah kelahiran Hangzhou, Provinsi Zhejiang, Cina tanggal 10 September 1964.

Lahir pada masa jaya komunisme Tiongkok pada tahun 1964, orang tuanya hanyalah seorang pemusik dan pendongeng tradisional yang hanya mendapat bayaran pensiun sebesar Rp. 50.000, itupun digunakan untuk menghidupi dan memenuhi semua kebutuhan keluarga. Hal tersebut menggambarkan secara jelas bahwa masa kecil dari Jack Ma sangat jauh dari kata mewah.

2. Pernah ditolak di banyak sekolah dasar

Sebelum menjadi orang yang sukses dan terkenal seperti saat ini, Jack Ma sebelumnya adalah orang yang lemah matematika. Dikarenakan nilai matematikanya yang buruk, membuat Jack Ma harus menerima dirinya ditolak di banyak SD, bahkan sampai masa SMP dan SMA. Karena hal tersebut, Jack Ma harus berkali-kali mengikuti tes agar bisa diterima sekolah. Namun Jack Ma tetap bertahan dan melaluinya dengan kesabaran.

3. Bersepeda selama 45 menit membuatnya unggul berbahasa Inggris

Walaupun Jack Ma memiliki nilai yang buruk dari Matematika, namun dia cukup ahli urusan bahasa Inggris. Sebab selama 8 tahun Jack Ma belajar bahasa Inggris dari turis di hotel dekat kota Hangzhou. Sejak dia menginjak usia 12 sampai 20 tahun, Jack Ma menjadi tur gaet gratis dari para turis yang berwisata ke negaranya.

Pada saat itu, Cina telah membuka diri dan banyak turis asing yang datang. Sebab tertarik dengan bahasa Inggris, dirinya rela bersepeda selama 45 menit untuk sampai kesana dan belajar langsung dengan turis hotel walaupun harus menghadapi hujan ataupun salju.

4. Memiliki pandangan hidup berbeda di usia 15 tahun

Dikarenakan Jack Ma melakukan interaksi dengan orang luar negeri selama bertahun tahun membuat pemikiran Jack Ma Menjadi lebih terbuka terkait tentang pandangan hidup. Dirinya merasa bahwa cara berpikirnya lebih global dibandingkan kebanyakan penduduk Cina lainnya.

5. Sering ditolak saat melamar pekerjaan

Sebelum berhasil menjadi orang yang sukses beliau pernah melamar pekerjaan di beberapa perusahaan, namun nasib malang menimpanya yang di mana beliau pernah ditolak berkali kali. Dia juga pernah mengikuti tes untuk menjadi polisi namun dia juga gagal.

6. Sempat menjadi guru dengan upah rendah

Setelah ditolak melamar pekerjaan pada beberapa perusahaan, beliau akhirnya memperoleh pekerjaan menjadi seorang guru namun dengan upah yang cukup rendah yaitu 100-120 renbi atau setara dengan Rp 114.000-Rp 142.000 dalam sebulan. Namun kembali lagi, Jack Ma tetap bertahan dan bersabar walaupun gajinya perbulan sangat minim.

7. Jack Ma dan Alibaba

Tanpa berbekal pengetahuan sedikitpun dibidang teknologi dan komputerisasi, Jack Ma memutuskan untuk membangun Alibaba, sebuah situs retail pertama yang menghubungkan para eksportir dari Cina dengan pembeli dari luar negeri.  Jack Ma sengaja memilih nama Alibaba karena ia ingin menciptakan sebuah perusahaan global dari awal. Dia memilih nama Alibaba karena mudah dieja dan karena orang di mana pun tahu bahwa kata itu adalah perintah “Open Sesame” untuk membuka pintu harta karun. Apartemen sederhananya pun ia ubah menjadi kantor perusahaan tersebut. Berkat bisnisnya itulah, mantan guru bahasa Inggris ini sukses menjadi salah satu miliarder terkaya di dunia.

Semua itu berawal dari hasil rayuannya kepada 18 rekan untuk membantunya membangun Alibaba pada tahun 1998. Dari situ, Jack Ma dan teman-temannya berhasil mengumpulkan dana US$ 60.000 untuk memulai Alibaba. Investor asing mulai datang setahun setelahnya dari Softbank dan Goldman Sachs sebesar 25 juta Dolar AS.

Demikianlah kisah inspiratif dari Jack Ma dan semoga kisah Jack Ma ini membuat saudara lebih termotivasi untuk meraih kesuksesan.

Tips Menjaga Pengeluaran Bisnis Selama PPKM Darurat

Tips Menjaga Pengeluaran Bisnis Selama PPKM Darurat

Tips Menjaga Pengeluaran Bisnis Selama PPKM Darurat, Seiring dengan memburuknya kondisi pandemi di indonesia, pemerintah terpaksa menerapkan PPKM darurat yang di mana masyarakat merasakan dampak dari penerapan tersebut. banyak masyarakat yang mengalami masalah ekonomi dalam keluarga sejak pemberlakukan PPKM.

Banyak masyarakat yang harus kehilangan mata pencaharian mereka selama penerapan PPKM, sebab berbagai aktivitas telah dibatasi, belum lagi banyak perusahaan yang mengalami penurunan omzet sehingga menyebabkan banyak perusahaan harus memberikan PHK kepada beberapa karyawannya.

Tips Menjaga Pengeluaran Bisnis Selama PPKM

Berbisnis di tengah PPKM memang bukanlah hal yang mudah, namun percayalah bahwa di mana ada masalah pasti disitu ada solusinya. Salah satu cara terbaik untuk bertahan di tengah PPKM adalah dengan cara mengontrol pengeluaran selama PPKM. Bagaimana caranya.? Simak tips berikut ini.

1. Buat anggaran keuangan

Cara pertama yang dapat saudara tempuh adalah dengan membuat daftar atau catatan anggaran. Dalam hal ini akan membantu saudara mengontrol seberapa besar pengeluaran dan pemasukan yang dilakukan. Setelah mengetahui seberapa banyak pengeluaran dan pemasukan, tentu saudara akan menjadi lebih mudah mengatur sistem keuangan selama PPKM.

2. Siapkan dana darurat

Menyiapkan dana darurat bisa menjadi solusi terbaik untuk berjaga jaga apabila situasi terus memburuk. Saudara bisa menyiapkan dana darurat dengan cara menyisihkan pendapat secara rutin dalam membentuk investasi berjangka pendek dan mudah untuk dicairkan kapan pun saudara butuhkan. Mempersiapkan dana darurat sebenarnya sangat penting untuk dilakukan dalam berbagai kondisi yang meskipun saat berada dalam kondisi PPKM maupun di luar PPKM.

3. Membatasi pengeluaran

Untuk bertahan selama PPKM, ada baiknya jika saudara membatasi pengeluaran yang tidak terlalu penting. Batasi sebisa mungkin untuk membeli barang atau produk yang tidak terlalu dibutuhkan. Apabila saudara memiliki suatu keinginan terkait barang pelengkap, ada baiknya jika saudara memenuhinya nanti setelah kita sudah mampu keluar dari masa PPKM. 

4. Hindari berutang dengan bunga tinggi

Kondisi pandemi yang panjang mengakibatkan adanya ketidakpastian pendapatan. Dengan demikian kemampuan untuk membayar cicilan utang berbunga tinggi seperti kartu kredit dan pinjaman online, juga menjadi tidak pasti. Dengan menghindari utang, kita dapat mengerem keinginan untuk berbelanja barang yang tidak dibutuhkan.

5. Proteksi asuransi diri

Bahaya dari pandemi tidaklah boleh dianggap remeh, maka dari itu sangat penting untuk memulai mempertimbangkan asuransi untuk diri maupun keluarga, agar senantiasa kita dapat terhindar dari hal hal yang tidak kita inginkan.

6. Tetaplah menabung dan berinvestasi

Meskipun saat berada dalam situasi dan kondisi yang memaksa kita untuk menghemat pengeluaran, namun tetaplah konsisten untuk menabung. Menabung merupakan salah satu bentuk berinvestasi yang dapat memudahkan kita untuk mempersiapkan bekal kebutuhan pada masa yang akan datang.

7. Menambah pendapatan dari sumber lain

Sejak adanya pandemi, aktivitas di dunia digital menjadi meningkat, yang salah satunya menjadi peluang untuk memperoleh suatu penghasilan secara online. Saudara bisa juga bisa ikut serta dalam mencari penghasilan melalui media online, untuk menambah pemasukan.

Ada berbagai cara yang dapat saudara lakukan untuk menambah penghasilan secara online, mulai dari berjualan online, mencari job online, dan lain sebagainya. Ingat dalam situasi seperti ini kita dituntut untuk mampu memanfaatkan semua peluang bisnis yang ada, agar kita tidak terperosok ke dalam masalah ekonomi.

Itulah beberapa tips dalam menjaga dan bertahan selama penerapan PPKM darurat. Semoga tips yang telah dijelaskan dapat bermanfaat dan membantu saudara semua untuk menemukan solusi terbaik dalam menghadapi masalah ekonomi selama PPKM berlangsung.

Duka Erupsi Gunung Semeru, 14 Orang Meninggal, 2 Korban Jiwa Ditemukan Saling Berpelukan

Duka Erupsi Gunung Semeru, 14 Orang Meninggal, 2 Korban Jiwa Ditemukan Saling Berpelukan

Duka Erupsi Gunung Semeru, 14 Orang Meninggal, 2 Korban Jiwa Ditemukan Saling Berpelukan

Saat melakukan evakuasi korban letusan Gunung Semeru, ditemukan 14 Orang Meninggal, 2 Korban Jiwa Ditemukan Saling Berpelukan. Dua orang tersebut ialah ibu dan anaknya, Salamah (70) dan Rumini (28). Mereka merupakan warga Desa Curah Kobokan, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Jawa Timur. Rumini rela menemani ibunya, Salamah, hingga di detik-detik terakhir hidupnya.

Menurut cerita. Salamah tidak sanggup lagi berjalan dan menyelamatkan diri saat Gunung Semeru meletus. Adik ipar Salamah, Legiman, mengemukakan, sore itu situasi sangat mencekam.

Saat itu, semua orang yang berada di kawasan terdampak letusan Gunung Semeru berlarian keluar rumah untuk menyelamatkan diri, namun Rumini memilih membersamai ibunya yang tidak sanggup lagi berjalan. Ketika melakukan evakuasi kedua jenazah dietemukan di bawak rontokan tembok dapur. Saat itu, kedua jenazah tersebut segera dievakuasi dan dimakamkan. 

Menurut data BNPB hingga Minggu (5/12/2021) sore, ada sekitar 14 orang yang tewas dan masih ada 9 orang yang belum ditemukan. Sementara untuk korban yang mengalami luka luka ada sekitar 56 orang. Perinciannya, 35 orang mengalami luka berat dan 21 orang luka ringan.

Untuk para korban yang mengalami luka luka, saat ini sedang menjalankan perawatan di beberapa puskesmas dan rumah sakit terdekat. 

Sejumlah lembaga masyarakat ikut serta dalam menyalurkan bantuan kepada para korban bencana Gunung Semeru dengan mendirikan beberapa dapur umum dalam upaya memberikan fasilitas terhadap para korban bencana.

Sejumlah bantuan dari luar daerah masih sulit untuk mengakses jalan menuju ke pengungsian sehingga untuk sementara para pengungsi hanya mampu mendapatkan fasilitas seadanya.

Bagi sahabat dermawan yang ingin membantu untuk memberikan donasi kepada para korban bisa  menyalurkan bantuan terbaiknya melalui rekening donasi:

👉 BCA 547.5744.222

👉 Mandiri 164.000.3409.408

👉 Mandiri Syariah 758.5888.607

👉 Muamalat 33.0000.6831

A.n yayasan sahabat Yatim Indonesia dan konfirmasi donasi melalui wa :  – 0857 5022 3477