Peluang Usaha Ini Bisa Hasilkan Duit Saat PPKM Darurat, Keadaan makin sulit karena adanya covid 19 yang ditambah lagi adanya penerapan PPKM darurat. Namun sebenarnya hal tersebut tidak boleh membuat kita patah semangat. Dalam situasi sulit seperti sekarang ini menuntut kita untuk benar benar mampu menciptakan dan menemukan cela usaha yang menguntungkan.
Peluang Usaha di Tengah PPKM
Meskipun dunia sedang diguncang oleh krisis yang disebabkan oleh covid, bukan berarti kita tidak dapat memperoleh penghasilan selama pandemi. Ada banyak peluang yang sebenarnya hadir di hadapan kita yang hanya saja sebagian dari kita tidak menyadari akan hal tersebut. bagi saudara yang ingin memperoleh penghasilan di saat PPKM berlangsung, mungkin beberapa ide usaha berikut bisa menjadi pilihan saudara.
1. Menjual jamu atau minuman herbal melalui media sosial
Sejak masuknya covid ke indonesia memengaruhi pola hidup masyarakat. Saat ini masyarakat lebih memperhatikan kesehatan mereka dibandingkan sebelum covid. Berbagai cara dilakukan masyarakat sebagai upaya menjaga kesehatannya, salah satunya adalah dengan minum jamu dan berbagai minuman herbal lainnya.
Hal ini bisa menjadi peluang bagi saudara yang ingin memperoleh penghasilan selama pandemi. Saudara bisa jalankan usaha sebagai penjual jamu atau minuman herbal. Untuk proses pemasaran di tengah pandemi, tentu saudara harus menggunakan platform digital, sebab aktivitas di luar rumah atau tempat publik telah dibatasi.
2. Jual stok foto di situs penyedia gambar berbayar
Apabila saudara memiliki keahlian dibidang fotografer, saudara juga bisa memperoleh penghasilan dari keahlian tersebut. Saat ini ada banyak perusahaan digital yang siap membeli gambar atau foto dengan harga yang cukup tinggi yang berdasarkan kualitas dari hasil foto yang saudara dapatkan. Foto yang tadinya saudara jual biasanya akan ditawarkan kembali kepada blogger atau pemilik website yang membutuhkan foto yang sesuai dengan tema yang saudara ambil.
3. Menjadi penulis lepas
Di era digital seperti saat ini, jasa penulis merupakan jasa yang paling dibutuhkan dalam upaya meningkatkan pemasaran melalui digital. semua perusahaan yang memasarkan produk melalui online pasti membutuhkan jasa penulis untuk menerbitkan konten setiap harinya.
Apabila saudara memiliki keahlian dibidang ini, saudara bisa menawarkan jasa ke beberapa perusahaan yang terjun ke dunia digital marketing, atau bisa juga dengan mencari job penulis online yang tersedia di internet.
4. Menjadi penerjemah
Penerjemah atau translator banyak dibutuhkan oleh beberapa perusahaan. Bermodal kemampuan bahasa asing, saudara sudah dapat memperoleh penghasilan. Biasanya pekerjaan ini banyak dicari untuk menerjemahkan dokumen-dokumen penting, makalah, jurnal, dan beberapa dokumen literatur lainnya.
5. Menjual barang bekas secara online
Apabila saudara memiliki banyak barang bekas, sebaiknya jual saja daripada tidak terpakai dan rusak begitu saja. Menjual barang bekas selama masa krisis seperti saat ini tentu akan menguntungkan, sebab masyarakat saat ini lebih memilih untuk membeli barang dengan harga yang murah sebagai upaya menghemat pengeluaran pada masa sulit seperti sekarang ini.
6. Membuka bimbingan belajar secara online
Apabila saudara memiliki penguasaan pada mata pelajaran tertentu, saudara bisa memanfaatkannya untuk membuka usaha kursus online yang dapat menjadi sumber penghasilan selama pandemi. Saudara bisa menawarkan jasa kursus online pada anak anak yang saat ini sedang libur sekolah karena pandemi. Menjadi guru kursus online tentu tidak akan mengecewakan, sebab para orang tua pastinya berani membayar mahal demi pendidikan anak anaknya, namun meskipun demikian bukan berarti saudara boleh memberikan tarif yang mahal sebab jika demikian, saudara akan kalah saing dengan orang lain yang menjalankan profesi yang serupa.