Tak Perlu Modal Besar, Ini Peluang Usaha Menjanjikan Saat Pandemi
Pandemi Covid-19 sudah mewabah di Indonesia sejak setahun lalu. Kondisi ini mengubah hidup banyak orang dari berbagai sektor, terutama ekonomi. Hampir semua orang merasakan dampak dari mewabahnya virus covid 19.
Dalam menghindari penularan covid 19 yang terus meningkat, masyarakat dianjurkan untuk beraktivitas dari rumah. Sebagai masyarakat yang terdampak dari penerapan tersebut benar benar harus dapat menyesuaikan diri dengan kebiasaan baru seperti pelajar memberlakukan belajar secara online dan pekerja menjalani proses kerja dari rumah.
Memang bukanlah hal yang mudah bagi orang yang belum terbiasa, namun mau tidak mau kita harus mampu bertahan di tengah pandemi dengan berbagai jalan yang kita pilih.
Ada berbagai macam usaha yang dapat dijalankan saat pandemic demi mampu memenuhi kebutuhan hidup. Berikut ini ada beberapa usaha yang menjanjikan di tengah pandemic dengan modal yang sedikit, apa saja usaha tersebut.? Simak penjelasannya di bawah ini.
- Bisnis kebutuhan bahan pokok
Dalam kondisi apapun, kebutuhan pokok tetaplah dibutuhkan oleh masyarakat. Meskipun terdengar sebagai usaha yang sederhana dan tidak membutuhkan modal yang besar, namun proses perputaran uang dalam berbisnis bahan pokok sangatlah pesat sehingga potensi untuk memperoleh keuntungan cukup menjanjikan.
- Bisnis jasa/produk kesehatan
Sejak mewabahnya virus covid 19, permintaan pasar terhadap produk produk kesehatan mengalami permintaan yang cukup besar, dan bahkan banyak pelanggan yang merasa kesulitan dalam mendapatkan produk kesehatan tersebut.
Ada beberapa jenis produk kesehatan yangs aat ini banyak dibutuhkan oleh masyarakat seperti masker, disinfektan, hand sanitizer, face shield, vitamin dan lainnya. Menyediakan barang barang tersebut bisa menjadi bisnis yang cukup menguntungkan di tengah pandemic seperti saat ini.
- Bisnis jasa layanan pengantaran
Salah satu usaha yang dapat dikatakan minim modal dengan potensi keuntungan yang besar adalah bisnis atau usaha jasa pengantaran.
Maraknya penularan virus covid 19 seperti saat ini membuat sebagian banyak orang merasa khawatir jika harus beraktifitas di luar rumah apalagi harus kontak langsung dengan banyak orang di luar sana. Salah satu alternatif terbaik yang dipilih oleh banyak orang dalam memenuhi kebutuhan sehari hari adalah dengan menggunakan jasa pengantaran.
Semenjak pandemic, permintaan jasa pengantaran dari masyarakat mengalami peningkatan yang cukup pesat, dan bahkan masih ada banyak orang harus menunggu giliran untuk mendapatkan pelayanan dari jasa pengantar. Hal tersebut menjadi bukti bahwa kebutuhan masih jauh lebih besar dibandingkan dengan penyedia jasanya, sehingga masih besar peluang untuk anda yang ingin menjalankan usaha atau bisnis yang satu ini.
Dalam menjalankan bisnis atau usaha yang satu ini,setidaknya anda harus paham dengan daerah tempat anda akan beroperasi, sebab semakin baik anda mengenal daerah tersebut maka akan semakin cepat pelayanan yang akan anda berikan kepada pada customer sehingga mereka akan menjadi percaya dengan pelayanan jasa yang anda sediakan.
Nah itulah beberapa jenis usaha yang cukup menjanjikan di tengah pandemic dengan modal yang tidak terlalu besar.